VISI DAN MISI

Visi Program Studi S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

“Menjadi Program Studi S1 Akuntansi berstandar Nasional pada tahun 2030, mampu menghasilkan Sumber Daya Manusia yang mengutamakan kompetensi di bidang Ekonomi Akuntansi, berjiwa juang, dan wirausaha yang Islami sehingga mampu memenuhi kebutuhan stakeholders”

Misi Program Studi S1 Akuntansi Fakultas Ekonomi UNISKA Kediri   

1) Melaksanakan Tridharma Perguruan Tinggi yang berstandar nasional

2) Mengembangkan peserta didik yang berdaya saing di bidang ekonomi akuntansi dengan berjiwa juang dan wirausaha Islami

3) Mengamalkan nilai-nilai Islami dalam kehidupan sehari-hari

Tujuan Program Studi Akuntansi
Merujuk pada visi dan misi Program Studi Akuntansi diatas, maka dapat di rumuskan tujuan dari Program Studi Akuntansi adalah sebagai berikut:
a. Menghasilkan Sarjana Muslim Pancasila, yaitu Sarjana yang bertaqwa, berakhlak, terampil dan berilmu sesuai standar nasional.
b. Menghasilkan Sarjana Muslim yang mampu mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang Akuntansi yang berjiwa juang dan wirausaha.
c. Menghasilkan Sarjana Muslim yang mampu turut serta membangun masyarakat dan Negara berdasarkan Pancasila dan Undang – Undang Dasar 1945 sebagai wujud prestasi dengan jiwa Islami.